KOMUNIKASI DATA
Nama: Hardiyansya
Nim: 202052032
Prodi: D3 Teknik komputer
PENGERTIAN KOMUNIKASI DATA
Komunikasi data merupakan sebuah bentuk khusus yang berhubungan dengan transmisi maupun pemindahan data yang dilakukan dari komputer yang satu ke komputer yang lainnya maupun antara komputer dengan piranti yang lainnya. Data tersebut berbentuk data digital yang selanjutnya akan ditransmisikan melalui sebuah media komunikasi data.
Dalam komunkasi data, terdapat dua istilah yang harus dipahami yaitu data, komunikasi data, dan sistem komunikasi data.
A. Data atau datum
Yang dimaksud dengan data atau datum adalah berbagai statistik informasi fakta atau sejenisnya yang diperoleh melalui perhitungan dan eksperimen. Fakta dan informasi yang dikumpulkan kemudian diproses sesuai dengan sistem prosedur yang ditetapkan. Data dapat berbentuk angka, teks, bit, dan bytes.
B. Komunikasi data
Sedangkan, yang dimaksud dengan komunikasi data atau transmisi data adalah proses aktif mengirimkan data dari satu titik ke titik yang lain. Jaringan atau network merupakan sebuah sistem komunikasi yang dirancang untuk mengirimkan informasi dari satu titik asal ke titik tujuan yang lain. Perlu diperhatikan bahwa yang dimaksud dengan jaringan atau network adalah sistem komunikasi bukan sistem komputer. Makna lain komunikasi data adalah pertukaran data antara sebuah sumber dan sebuah penerima. Yang dimaksud dengan sumber adalah perangkat yang mentransmisikan data. Sementara itu, yang dimaksud dengan penerima adalah perangkat yang menerima data yang ditransmisikan oleh sumber. Komunikasi data dikatakan lokal manakala berbagai perangkat komunikasi berada dalam lokasi geografis yang sama atau gedung yang sama. Tujuan komunikasi data adalah untuk mentransfer data dan memelihara data selama proses pengiriman data.
C. Sistem komunikasi data
Dalam sebuah sistem komunikasi data, data dikumpulkan dari berbagai lokasi melalui sirkuit transmisi data dan kemudian menghasilkan keluaran yang disampaikan ke berbagai lokasi. Dalam sistem komunikasi data terdapat beberapa elemen komunikasi data, yaitu pesan, pengirim, penerima, media transmisi, dan protokol.
TUJUAN KOMUNIKASI DATA
Mengirim data dalam jumlah besar dan waktu yang singkat dengan cara yang efisien dan ekonomis dari suatu tempat ke tempat yang lain.
KOMPONEN KOMUNIKASI DATA
1. SUMBER DATA
Komponen komunikasi data yang pertama adalah sumber data. Sumber data merupakan lokasi utama di mana berbagai data maupun informasi dikumpulkan untuk selanjutnya dikirimkan. Sumber data juga bisa diartikan sebagai sumber dari perangkat yang berguna untuk memasukkan data dan mengirimkannya ke penerima. Untuk perangkat yang berperan sebagai sumber data memiliki bentuk yang bermacam-macam.
Beberapa contohnya seperti tulisan, video, maupun gambar. Semua data tersebut akan berada dalam satu kesatuan tersistem yang kemudian masuk ke dalam sistem komputer. Selain komputer, terdapat beberapa perangkat yang juga berperan sebagai sumber data seperti telepon, fax, dan lain-lain. Setiap sumber akan menghasilkan gelombang elektromagnetik dalam mengirim data.
2. TRANSMITTER
Transmitter bertugas memproses berbagai macam informasi sebelum nantinya dikirimkan melalui media tertentu. Sebenarnya bentuk asli dari sebuah data yaitu kode biner. Agar data biner tersebut bisa diolah menjadi file, maka harus ada media yang dinamakan transmitter. Salah satu contoh transmitter yang mudah kita temukan adalah modem.
3. SISTEM TRANSMISI
Sistem transmisi atau media transmisi bertugas membawa sinyal yang berasal dari sumber transmisi untuk disampaikan atau dikirimkan ke penerima. Bentuk sistem transmisi seperti jalur yang beragam. Ada jalur tunggal dan ada juga jalur yang kompleks. Jalur tunggal hanya akan dilewati satu jaringan. Sementara jalur kompleks membutuhkan beberapa rangkaian sistem tertentu.
4. PENERIMA
Penerima informasi atau data bertugas menerima sinyal yang berasal dari sistem transmisi. Proses penerimaan tersebut melalui berbagai proses sehingga tidak bisa langsung diterima begitu saja. Salah satu contoh dari tahapan pemrosesan tersebut adalah workstation.
5. PENGIRIM
Pengirim merupakan komponen di dalam komunikasi data yang berperan mengirim data. Pengirim akan mengirimkan datanya sesuai target atau penerima yang diinginkan. Hanya saja, data yang dikirimkan tidak bisa langsung diterima oleh target melainkan masih melalui berbagai tahapan proses. Baru kemudian data yang dikirimkan dapat sampai ke penerima sesuai file yang diinginkan apakah teks, audio, video, atau gambar.
FUNGSI KOMUNIKASI DATA
fungsi komunikasi data dapat memberikan manfaat, diantaranya adalah mengetahui dan memahami pengertian komunikasi data beserta fungsi dan penjelasannya dalam mendukung beragam aktivitas manusia.
MEDIA TRANSMISI NIRKABEL
A. Wireless : suatu jaringan komunikasi baik LAN , WAN maupun MAN yangmentransmisikan datanya menggunakan frekwensi media infrared atau sinar laser. Gelombang yang biasa digunakan : HF , UHF , VHF.
B. Jaringan radio amatir : suatu data antara paket komunikasi dimana datanyadipenggal-penggal menjadi paket yang kecil. Contoh : HT
C. Telepon selular : dengan menggunakan protocol WAP (Wireless ApplicationProtocol) yang memiliki kecepatan 115 KBps.. Protokol WAP tujuannyaadalah mengembangkan sebuah protokol yang terbuka untuk umum dan dapatdiakses oleh siapapun serta WAP ini kompatibel denga format HTML (Hyper Text Markup Language).
D. Jaringan Satelit Telekomunikasi (VSAT) : jaringan yang komunikasinya menggunakan satelit tetapi arah komunikasinya hanya 1 tujuan
MANFAAT KOMUNIKASI DATA
- Memungkinkan pengiriman data dalam jumlah besar efisien tanpa kesalahan dan ekonomis dari suatu tempat ke tempat yang lain.
- Memunginkan penggunaan sistem komputer dan peralatan pendukung dari jarak jauh (remote computer use). Contohnya: seperti yang Bapak lakukan pada saat mengajar di kelas, yaitu tanpa menggunakan kabel interface dapat langsung menghubungkan antara projector dengan Laptop yang kita gunakan.
- Memungkinkan penggunaan komputer secara terpusat maupun secara tersebar sehingga mendukung manajemen dalam hal kontrol, baik desentralisasi ataupun sentralisasi.
- Mempermudah kemungkinan pengelolaan dan pengaturan data yang ada dalam berbagai macam sistem komputer.
- Mengurangi waktu untuk pengelolaan data.
- Mendapatkan data langsung dari sumbernya.
- Mempercepat perluasan informasi.
PENDAPAT ATAU KESIMPULAN
Pendapat saya tentang semakin berkembangnya komunikasi data pada zaman sekarang ini, diharapkan mampu memilih dengan teliti mana yang bermanfaat dan yang kurang bermanfaat, agar dengan berkembangnya komunikasi data ini dapat kita maksimalkan sebaik mungkin tidak hanya tergerus oleh arus perkembangan zaman.
Komentar
Posting Komentar